Sabtu, 15 April 2017

DEAR DIARY





         
Kali pertama aku membuka mata di pagi hari adalah saat yang paling indah, menghirup udara segar, menyaksikan langit biru, dan menanti keajaiban dari Tuhan ''Kebahagian selalu ada'' itu menurutku.
     Ada banyak kemungkinan yang terjadi hari ini, hari dimana kita akan pergi mencari tempat ketenangan hanya ada kicau burung disana jauh dari kebisingan yang mencemari hati dan fikiran. Aku belum dewasa menyikapi suatu masalah, pergi mungkin lebih bijak menurutku. Bangun pagi adalah alasan bagaimana aku bisa kembali tersenyum dan memulai kembali petualang yang lebih seru dan melupakan mimpi buruk kemarin karna aku adalah seseorang yang terus ingin mencapai sesuatu, aku hanya ingin menggapai impian yang mempesona karna aku tau jika keterpesonaan itu lenyap tidak ada yang bisa disalahkan, HIDUP HANYA SATU KALI JIKA INGIN BAHAGIA CIPTAKANLAH !!!!!!!
 Jauh disana, di matahari yang cerah terletak inspirasi-inspirasiku yang tertinggi. mungkin aku tidak bisa mencapainya tapi setidaknya aku bisa memandangginya dan mencoba berimajinasi suatu hari nanti ada pesawat canggih yang bisa membawaku tuk memetik inspirasi itu.